Contoh Diet Menurunkan Berat Badan Yang Justru Berbahaya

Setiap orang tentunya ingin mempunyai berat badan yang ideal atau lebih langsing dari berat badan yang mereka miliki sekarang. Nah untuk bisa mendapatkan keinginan tersebut, beberapa orang menjalankan cara-cara beragam. Mulai dari cara sehat seperti berolahraga, diet, hingga cara-cara instan yang justru berisiko berbahaya bagi tubuh.

Akan tetapi, bagi Anda yang terbiasa melakukan diet, ataupun berencana melakukan diet pilihlah diet yang sehat dan kalau bisa konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter atau ahli nutrisi. Hal ini dikarenakan tidak semua diet aman dilakukan. Justru ada beberapa diet menurunkan berat badan yang membahayakan. Apa saja? Ini dia ulasannya.

Contoh Diet Menurunkan Berat Badan Yang Justru Berbahaya

Contoh Diet Menurunkan Berat Badan Yang Justru Berbahaya

  • Diet makanan bayi.
Tahukah Anda makanan bayi dengan bentuk lumat seperti bubur bayi? Ya, diet bubur bayi ternyata termasuk diet yang dilakukan dengan benar-benar mengkonsumsi makanan bayi tersebut untuk dikonsumsi sehari-hari. Makanan bayi hanya sesuai untuk bayi yang belum mempunyai gigi dengan sistem pencernaannya belum matang. Namun apakah sesuai untuk orang dewasa? Tentu saja tidak. Diet makanan bayi dilakukan dengan cara mengganti sarapan dan makan siang dengan 14 botol makanan bayi yang mengandung kalori sekitar 25 sampai 75 kalori per masing-masing botol. Kemudian pada malam hari, Anda boleh makan makanan seperti biasa dengan kalori rendah.

Saat melakukan diet tersebut, ada risiko yang bisa saja terjadi. Anda mungkin akan kekurangan kebutuhan serat setiap hari. The National Fiber Council telah memperingatkan jika kebutuhan serat yang tidak tercukupi setiap harinya bisa menyebabkan masalah pencernaan. Tidak hanya itu, diet makanan bayi juga berpotensi menyebabkan Anda mengalami kekurangan nutrisi. Jadi, diet ini tidak baik dilakukan dalam jangka panjang. Mungkin Anda berhasil menghilangkan beberapa kilogram berat badan Anda saat melakukan diet ini, tapi setelah Anda berhenti melakukan diet ini dan makan makanan orang dewasa lagi, berat badan Anda mungkin akan kembali.
  • Diet golongan darah.
Diet golongan darah sempat populer di Indonesia, dan Anda mungkin menjadi salah satu orang yang pernah mencobanya. Namun, bagaimana diet ini baik dilakukan? Diet golongan darah dikembangkan dengan tujuan untuk menurunkan berat badan. Diet ini memiliki teori jika makanan yang Anda makan akan bereaksi dengan golongan darah Anda. Sehingga, diet golongan darah menyarankan Anda makan makanan sesuai dengan golongan darah Anda, misalnya saja ada makanan tertentu yang boleh Anda makan dan harus Anda hindari. Contohnya yaitu jika Anda bergolongan darah B, Anda tidak boleh makan jagung, gandum, kacang tanah, ayam, tomat, dan biji wijen, sedangkan makanan yang boleh Anda makan adalah daging kambing, telur, sayuran hijau, dan susu rendah lemak.

Namun dilansir dari WebMD, diet ini belum terbukti dapat membantu menurunkan berat badan dalam jangka pendek maupun jangka panjang. Karena memang masih belum ada penelitian yang dilakukan secara langsung terkait hal ini. Selain itu, ada anggapan jika makan makanan sesuai  golongan darah tidak memiliki pengaruh terhadap berat badan dan kesehatan. Diet golongan darah dapat berisiko dapat menyebabkan Anda mengalami kekurangan nutrisi karena mengharuskan Anda untuk menghindari makanan tertentu sesuai golongan darah Anda. Contohnya, orang golongan darah O harus menghindari susu dan biji-bijian, di mana kedua jenis makanan ini penting untuk kesehatan jantung dan tulang. Apakah Anda masih ingin mencoba diet ini?
  • Diet cacing pita.
Pernah mendengar mengenai diet ini? Diet cacing pita merupakan metode diet yang bisa dibilang sangat menjijikan. Anda dengan sengaja menelan pil yang berisi cacing pita. Lalu ccing pita akan tumbuh dalam usus Anda dengan tujuan agar cacing tersebut memakan makanan yang ada dalam usus Anda. Dengan begitu, berat badan Anda turun sampai angka yang Anda inginkan. Setelah itu, Anda harus menelan pil antiparasit dengan tujuan untuk mematikan cacing pita yang ada dalam tubuh Anda. Cukup menyusahkan juga bukan?

Mungkin ada benarnya dengan bantuan cacing pita dalam tubuh, Anda bisa mendapatkan berat badan yang Anda inginkan dengan cepat. Akan tetapi, sayangnya cacing pita yang hidup dalam tubuh terlalu berisiko untuk kesehatan Anda. Cacing pita bisa tumbuh sangat besar dalam tubuh Anda. Tidak hanya itu, cacing pita juga dapat menyebabkan keluhan seperti diare, muntah, kram perut, sakit kepala, kekurangan zat gizi, dan epilepsi. Bahkan, diet cacing pita ini dapat mempunyai risiko mematikan bagi Anda.
  • Diet grapefruit.
Grapefruit adalah sejenis buah jeruk dengan ukuran yang lebih besar dari jeruk biasa, serupa jeruk bali. Diet grapefruit mulai populer sejak 1930. Diet grapefruit dapat membantu menurunkan berat badan secara instan. Namun perlu Anda ketahui jika apa saja yang instan mempunyai dampak yang tidak baik, begitupun dengan diet ini. Saat menjalankan diet ini, Anda bebas makan apa saja dimulai daging, ayam, gorengan, keju, susu, dan lainnya, namun khusus untuk asupan karbohidrat harus Anda batasi. Syarat lainnya yaitu Anda harus minum 240 ml jus grapefruit setiap kali Anda makan. Dan, Anda juga harus minum air putih sebanyak 240 ml setiap hari.

Grapefruit dapat menjadi katalis untuk membakar makanan yang Anda makan. Sifat diuretik dari grapefruit dapat membantu Anda menurunkan berat badan air. Namun buah ini juga membuat Anda lebih kenyang sehingga dapat memotong asupan makanan Anda. Jika Anda berhasil melakukan hal ini, Anda dapat menurunkan berat badan Anda sebanyak 24 kg selama 2,5 bulan. Jumlah yang cukup cukup banyak bukan?
  • Diet lemon atau master cleanse.
Diet lemon atau master cleanse merupakan metode diet yang diciptakan oleh Stanley Burroughs tahun 1941 dengan tujuan untuk detoksifikasi dan menurunkan berat badan. Diet master cleanse dilakukan selama 3 sampai 10 hari yang terbagi dalam tiga tahap, yaitu tahap ease in, diet lemon, dan ease out. Ease in dilakukan dengan tujuan untuk mempersiapkan tubuh sebelum melakukan diet lemon. Tahap ini dilakukan selama 3 hari, Anda hanya makan sayuran dan jus buah.

Setelah itu, Anda melakukan tahap diet lemon. Di tahap ini, Anda hanya diperbolehkan untuk mengonsumsi minuman yang terbuat dari perasan lemon, sirup maple, lada cayenne, dan air. Konsumsi minuman ini sebanyak 6 sampai 12 kali dalam sehari atau setiap Anda lapar. Minuman tersebut mempunyai sifat alami sebagai diuretik yang dapat menyebabkan Anda banyak mengeluarkan air dari tubuh Anda, sehingga berat badan Anda berkurang. Selanjutnya, Anda masuk ke dalam tahap ease out yang sama seperti tahap ease in. Karena Anda hanya minum lemon, tentu tubuh Anda tidak mendapatkan nutrisi yang dibutuhkan dan menyebabkandiet ini tidak baik untuk dilakukan. Anda mungkin hanya mendapatkan kalori sebanyak 600-1200 kalori per hari saat melakukan diet ini (jauh dari total kalori yang direkomendasikan). Dampak dari diet tersebut, Anda mungkin akan mengalami kelelahan, pusing, dan dehidrasi. Selain itu, diet dengan kalori sangat rendah ini dapat menyebabkan Anda kehilangan massa otot dan menurunkan tingkat metabolisme Anda.

Demikianlah ulasan mengenai Contoh Diet Menurunkan Berat Badan Yang Justru Berbahaya, semoga keseluruhan dari artikel diatas bermanfaat. Salam sehat :)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Manfaat Lemon Sebagai Obat Masuk Angin Alami

Tips Menguruskan Berat Badan Dengan Lemon

Manfaat De Lemon Untuk Mengobati Radang Tenggorokan Lengkap Dengan Testimoni