Bisakah Menurunkan Berat Badan Tanpa Diet? Ini Penjelasannya!

Diet ada beragam jenisnya, mulai dari diet mediterania, diet ketogenik, diet OCD dan masih banyak lagi yang bisa dicoba untuk Anda yang ingin mempunyai berat badan tubuh ideal dan menurunkan beran badan berlebih. Diet-diet yang disebutkan diatas menjanjikan tubuh kurus jika diikuti dengan aturan diet yang patuh.

Namun tentu saja diet bukan perkara yang bisa dilakukan dengan mudah. Pada orang-orang yang melakoni diet seringkali dihadapkan dengan pertempuran melawan evolusi tubuh. Para ahli bahkan sepakat jika untuk diet ekstrem bukanlah strategi jangka panjang yang baik untuk menjaga berat badan.

Untuk mendapatkan tubuh ideal, Anda sebenarnya tidak perlu melakukan perjuangan yang terlalu keras. Menurut pakar diet, Jason Ewoldt, memberikan sejumlah tips dan trik ampuh turun berat badan tanpa harus menjalankan program diet.

Bisakah Menurunkan Berat Badan Tanpa Diet? Ini Penjelasannya!

Tips Menurunkan Berat Badan Tanpa Diet.

  • Rajin minum air putih.
Banyak ahli memberikan rekomendasi untuk menjaga tubuh supaya tetap tetap terhidrasi, kuncinya adalah minum air putih. Berdasarkan para ahli, orang-orang kerap mengartikan rasa haus sebagai rasa lapar. Di tahun 2016 lalu, sebuah studi yang melibatkan 18 ribu orang di Amerika Serikat menemukan jika mereka yang banyak minum secara konsisten merasa lebih puas. Selain itu, mereka juga mengonsumsi lebih sedikit kalori, gula, garam, dan kolesterol daripada partisipan yang tidak cukup minum. Akan tetapi Anda perlu memperhatikan asupan air apa yang diminum. Patut dihindari adalah asupan air yang mengandung banyak gula. Jika bosan dengan air putih tanpa rasa, bisa ditambah potongan buah seperti lemon.
  • Sarapan dan makan siang teratur.
Makanan sering kali menjadi satu yang disalahkan dalam menambah berat badan sehingga orang merasa baik-baik saja saat melewatkan sarapan atau makan siang. Padahal, berdasarkan hasil riset Mayo Clinic membuktikan bahwa orang yang melewatkan sarapan akan menambah berat badan hingga 3,6 kilogram per tahun. Sarapan tidak harus dalam porsi besar, namun cukup membantu orang untuk menghindari makan secara impulsif atau spontan dan cenderung mengonsumsi makanan berlemak dan bergula tinggi.
  • Perbanyak makan buah.
Buah-buahan kaya dengan kandungan serat sehingga membuat perut terasa kenyang lebih lama. Buah juga adalah makanan sumber vitamin dan air. Sarapan yoghurt dengan potongan berry atau stroberi bisa jadi pilihan untuk memulai hari. 
  • Konsumsi camilan sehat.
Di sela waktu antara sarapan dan makan siang atau makan siang dan makan malam, Anda bisa mengkonsumsi camilan namun tetap memilih camilan yang tidak terlalu berat dan yang tidak terlalu banyak mengandung karbohidrat dan gula. Dengan begitu, perut tetap kenyang. Anda bisa mengonsumsi pisang, buah-buahan, cheese stick, kacang-kacangan bisa menjadi pilihan yang baik karena mengandung protein yang sehat. 
  • Memulai hari dengan olahraga.
Rutinitas pagi akan semakin menyehatkan saat Anda menyempatkan untuk menyelipkan beberapa gerakan kecil olahraga. Dalam studi menemukan jika orang yang berolahraga dalam kondisi perut kosong saat pagi hari bisa membakar 20 persen lemak tubuh. Dengan olahraga pagi juga tidak akan meningkatkan napsu makan Anda. Jadi tidak perlu khawatir bakal makan 'membabi buta' setelah berolahraga. 
  • Tidur 8 jam per hari.
Tidur cukup sangat penting untuk kesehatan, termasuk jika orang yang memang ingin punya tubuh ideal. Seorang ahli saraf dan tidur, Matthew Walker, mengatakan jika orang bisa beraktivitas normal tanpa tidur cukup. Padahal, jelas-jelas itu sebuah salah kaprah. Menurutnya kurang tidur sama saja dengan membunuh orang secara perlahan. Tidak hanya itu, kurang tidur membuat orang makan lebih banyak. Hal ini terbukti lewat riset yang dipublikasikan pada 2013 di jurnal Nature Communications. Riset tersebut menyebutkan bahwa kurang tidur membuat orang cenderung mencari makanan berkalori tinggi dan menambah berat badan.
  • Menyenangkan diri sendiri sesekali
Diet biasanya menuntut seseorang untuk mengurangi, bahkan menghindari jenis-jenis makanan tertentu yang dianggap 'jahat'. Namun satu hal yang perlu Anda ketahui bahwa para ahli dan pakar diet setuju jika 'mengharamkan' makanan tertentu biasanya membuat diet jadi gagal.

Selain melakukan hal-hal diatas, Anda juga bisa tetap menurunkan berat badan dengan dibantu konsumsi minuman kesehatan dari sari lemon yaitu De Lemon. Minuman Kesehatan sari lemon De Lemon sangat menyegarkan untuk tubuh, membantu menjaga kesehatan tubuh secara alami dengan manfaat bonus menurunkan berat badan. Simak penjelasan selengkapnya mengenai produk disini => De Lemon Asli.

Demikianlah selengkapnya mengenai Tips Menurunkan Berat Badan Tanpa Diet. Semoga artikel diatas bermanfaat untuk Anda. Salam sehat :)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Manfaat De Lemon Untuk Mengobati Radang Tenggorokan Lengkap Dengan Testimoni

Tips Menguruskan Berat Badan Dengan Lemon

Tips Memutihkan Gigi Secara Alami Dengan Lemon Dan Baking Soda